Senin, 24 Mei 2010

Manusia dan Kegelisahan

Apa Kau Pernah Merasa Gelisah ?

Kegelisahan merupakan suatu tanggapan emosi dari dalam diri kita terhadap sesuatu yang membuat nya cemas, atau bisa dikatakan takut akan sesuatu yang tidak kita inginkan. Dalam kata lain kegelisahan merupakan suatu perasaan dimana kita mengalami tekanan didalam diri ,dimana kita sendiri pun merasa ketidak nyamanan terhadap diri kita. Kegelisahan bukan lah merupakan suatu penyakit atau sifat, kita bisa mengendalikan tekanan kegelisahan itu dalam diri kita.

Saya akan memberikan sedikit info atau cara bagaimana kita menenagnkan sikap kegelisahan kita dalam kehidupan sehari-hari :

1. Mencoba lah untuk menengankan pikiran anda.
Dengan maksud anda akan mencoba rileks dan menenangkan segala implus saraf-saraf anda yang mengalir dalam tubuh. Dalam keadaan darah yang stabil kita dapat lebih berkonsentrasi terhadap pikiran dan disekeliling kita.

2. Mencoba untuk memikirkan atau membangkitkan suatu hal positif dalam diri anda.
Dengan maksud mecoba untuk mempengaruhi pikiran anda untuk menghilangkan perasaan dimana anda sedang gelisah. Pikirkan lah segala sesuatu yang membuat anda merasa jauh lebih baik. Seperti rasa sayang anda terhadap seorang ayah dan ibu, atau kebahagian yang ada pada diri anda selama ini.

3. Mencoba untuk berjalan-jalan.
Dengan maksud anda akan melihat berbagai macam keadaan dilingkungan sekitar anda dan mungkin anda bisa merasa lebih nyaman melihat orang-orang disekitar anda, pemandangan indah.

4. Makan lah sesuatu yang membuat anda tenang.
Seperti permen karet, permen, coklat ataupun makanan lain yang membuat anda merasa lebih nyaman. Terbukti sebuah permen karet dapat membuat anda menghilangkan kegelisahan dimana pada saat anda mengunyahnya semua konsentrasi anda terletak pada permen karet itu sehingga anda dapat tidak sadar telah melupakan kegelisahan tersebut. Bahkan coklat, banyak orang yang berkata coklat dapat membuat kita merasa lebih tenang.

5. Mencobalah untuk bercerita terhadap teman atau orang yang anda percayai.
Dengan maksud kita dapat meluapkan segala kegelisahan yang kita rasakan tersebut sehingga kita dapat merasa lebih baik. Bahkan menurut kebanyakan teman atau orang yang anda percayai merupakan orang yang lebih mengerti anda dibandingkan orang lain. Dan orang tersebut lah yang menurut saya dapat membantu anda keluar dari segala kegelisahan anda.

Masih banyak lagi yang anda bisa lakukan untuk menghilangkan perasaan kegelisahan tersebut. Cobalah untuk menjadi orang yang tenang dan berpikirlah lah sesuatu yang membuat anda merasa lebih baik...

Kegelisahan bukan lah merupakan suatu ketakutan dalam diri anda, tapi dalam kegelisahan terdapat suatu semangat yang sebenarnya dapat anda rasakan untuk mendapatkan segala sesuatu yang anda ingikan. maka Hilangkanlah perasan gelisah itu dan jadilah orang kuat untuk bangkit dari perasaan gelisah itu...


Terima Kasih..........

0 komentar:

Posting Komentar

ardianzzz.blogspot.com 2009 powered by blogger template air mail by ardianzzz